terkini

Iklan Podcast

Cara Membuat Video YouTube Berputar Otomatis Pada Blogger

Lidinews
Minggu, 4/21/2024 11:53:00 AM WIB Last Updated 2024-04-21T04:53:00Z

Gambar : Cara Membuat Video YouTube Berputar Otomatis Pada Blogger. Lidinews.id

Lidinews.id - Kembali dengan kami yang akan share mengenai trik - trik dan tutorial seputar blogging. Dalam tutorial kali ini, Anda bisa membuat video YouTube yang ditaruh di widget atau gadget atau pun di dalam postingan pada blog Anda berputar secara otomatis (Auto Play).


Jadi, ketika halaman blog Anda dibuka oleh pengunjung, maka video YouTube di blogger yang dipasang akan otomatis terputar dengan sendirinya.

Oke, langsung saja masuk ke tutorialnya. Ini dia cara membuat video YouTube auto play di Blogger.

1. Masuk ke situs atau aplikasi YouTube.

2. Buka video YouTube yang ingin Anda pasang di blog.

3. Klik pilihan “Bagikan” atau “Share.

4. Lalu klik “Sematkan” atau “Embed”.

5. Setelah itu, tinggal Anda salin kode embed video YouTube yang muncul.

Di bawah ini contoh kode embed dari video YouTube lagu Rich Brian-Dat Stick.
<iframe width=”560″ height=”315″ src=”https://www.youtube.com/embed/rzc3_b_KnHc” title=”YouTube video player” frameborder=”0″ allow=”accelerometer; autoplay; clipboard-write; encrypted-media; gyroscope; picture-in-picture”

6. Tambahkan kode ?rel=0&amp;autoplay=1 pada kode embed yang telah disalin tadi agar video bisa auto play. Maka kodenya akan jadi seperti berikut ini.
<iframe width=”560″ height=”315″

src=”https://www.youtube.com/embed/rzc3_b_KnHc?rel=0&amp;autoplay=1″ title=”YouTube video player” frameborder=”0″ allow=”accelerometer; autoplay; clipboard-write; encrypted-media; gyroscope; picture-in-picture”

7. Sekarang silahkan Anda buka Blogger Anda.

8. Klik “Postingan Baru” atau “New Posts” atau bisa juga mengedit artikel lama untuk dipasangi video YouTube auto playnya.

9. Masuk ke mode HTML bukan COMPOSE. Lalu letakkan kode embed YouTube yang sudah diedit tadi pada posisi yang Anda kehendaki.

10. Cek hasilnya dengan klik “Pratinjau” atau “Preview”.

11. Jika sudah sesuai dengan harapan, klik “Publikasikan” atau “Publish”.

Selesai, sekarang setiap kali ada orang yang membuka artikel yang sudah ditambahkan kode embed video YouTube Anda, maka otomatis videonya akan berputar meskipun tidak diklik.

 

Tapi, apabila orang itu segera mengetahui ada video YouTube di blogger yang diputar biasanya akan langsung menghentikan atau pause video tersebut. Jadi, kami masih punya satu trik lagi agar video auto terputar tanpa ketahuan oleh pengunjung blog.

Anda bisa membuat video Youtube yang otomatis diputar tanpa suara. Jadi, bisa mengurangi kemungkinan pengunjung blog Anda tau bahwa ada video YouTube yang sedang terputar. Bagaimana cukup menarik dan keren, bukan?

Baik, bagi Anda yang mau mencobanya, Anda cukup copy pastekan skrip kode di bawah ini pada mode HTML bukan COMPOSE.

<div id=”muteYouTubeVideoPlayer”></div>

<script async src=”https://www.youtube.com/iframe_api”></script><script>function onYouTubeIframeAPIReady() {var player;player = new YT.Player(‘muteYouTubeVideoPlayer’, {videoId: ‘Masukkan ID Video Youtube Yang Diembed Di Sini’, // ID Video Youtubewidth: 640, // panjang video (in px)height: 360, // lebar video (in px)playerVars: {autoplay: 1, // Auto-play ketika video dimuatcontrols: 0, // Menyembunyikan play/pauseshowinfo: 0, // Menyembunyikan judul videomodestbranding: 0, // Menyembunyikan logo Youtubediputarloop: 1, // Mengulang video setelah selesaifs: 0, // Menyembunyikan tombol fullscreencc_load_policty: 0, // Menyembunyikan captionsiv_load_policy: 3, // Menyembunyikan anotasiautohide: 1 // Menyembunyikan kontrol video},events: {onReady: function(e) {e.target.mute();}}});}

</script>

Catatan :

Untuk yang belum tau bagaimana bentuknya id video youtube itu, Anda bisa cek kembali pada contoh kode embed video YouTube yang sudah diedit sebelumnya yang berwarna merah.

Nah, itu dia tutorial blogging kali ini mengenai trik cara memasang video YouTube di blogger yang akan auto play ketika ada orang membaca artikel di blog.


Jika ada yang belum paham dan ingin bertanya. Anda bisa meninggalkan komentar di kolom komentar blog ini. Sekian dan terima kasih. Semoga bermanfaat.

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Cara Membuat Video YouTube Berputar Otomatis Pada Blogger

Iklan