terkini

Iklan Podcast

Khairil dan Rio Aktivis Mahasiswa Pematang Siantar Sikapi Kasus Pembunuhan Brigadir J

Lidinews
Selasa, 8/09/2022 02:40:00 PM WIB Last Updated 2022-08-09T07:40:39Z

Lidinews.id - Khairil Sirait Sekretaris Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Pematang Siantar Simalungun dan Rio Manurung Wakabid Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Pematang Siantar menyikapi kasus penembakan Brigadir J yang tak kunjung usai.


Khairil Sirait dan Rio Manurung Menilai banyak kejanggalan dan terlalu lama untuk mengungkap kasus pembunuhan Brigadir J, Kini hanya menghasilkan asumsi liar terhadap masyarakat.


Polri memiliki motto Presisi singkatan dari Prediktif, Responbilitas, dan Transparansi serta Berkeadilan membuat pelayanan dari Kepolisian terintegerasi, mudah, modern dan cepat.

Sikap ini yang seharusnya diinginkan masyarakat dalam menuntaskan suatu polemik, tetapi saat ini Kepolisian tidak terlihat seperti Jargonnya.


Kini upaya perbaikan itu mulai tergerus kembali dan masyarakat pun mulai pupus dengan ditampilkannya dihadapan publik headline news yang setiap hari berseliweran di Televisi maupun di Smartphone masyarakat akibat dari kasus penembakan Brigadir J seperti tak kunjung usai yang melibatkan oknum pejabat tinggi di polri.

seharusnya polisi menjaga ketertiban bukan menjadi biang kegaduhan di masyarakat akibat peristiwa pembunuhan brigadir J di kediaman mantan Kadiv. Propam Irjen Pol Ferdy Sambo.


“Kejadian ini menjadi perbincangan hangat di masyarakat sehingga banyak spekulasi liar yang bermunculan. Dimulai dari kejanggalan kasus, berubah-ubahnya keterangan dan ketidaksesuaian dengan fakta di lapangan, serta lamanya penanganan kasus justru menunjukkan semakin jauh dari semangat presisi, dan semakin menghilangkan kepercayaan publik terhadap institusi penegak hukum tersebut.”


"Kami juga menyarankan kepada seluruh masyarakat agar tidak cepat mengambil pandangan terhadap semua berita yang banyak bertebaran, harapnnya kita dapat memilah milah berita mana yang tepat dan tidak mengkonsumsi berita hoax."


"Dan kepada pihak-pihak yang terlibat dalam penanganan kasus brigadir J dapat lebih transparan dan cepat dalam penanganan kasus ini agar tidak banyak spekulasi yang berkembang di lingkungan masyarakat."

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Khairil dan Rio Aktivis Mahasiswa Pematang Siantar Sikapi Kasus Pembunuhan Brigadir J

Iklan