Perjuangan dalam sebuah pergerakan dengan berdasar, bertanggungjawab dan berkesesuaian adalah ruh dari sebuah semangat keberanian.
Lidinews.id - BEM KM KONGRES KM UNMUL telah melangsungkan aksi demonstrasi pada pukul 14.30 WITA yang betujuan untuk menuntut kepada pihak Rektor Universitas Mulawarman menemui Mahasiswa yang telah melakukan aksi demonstrasi dalam rangka menyikapi permasalahan SK ORMAWA yang tak kunjung keluar, pembayaran ukt yang bermasalah dan validasi mahasiswa bidikmisi yang carut marut serta beberapa permasalahan lainnya.
Aksi tersebut dikomandoi oleh Joji selaku Presiden Mahasiswa BEM KM KONGRES KM UNMUL terpilih. Akan tetapi, sangat disayangkan Ayahanda Kita Tercinta, Rektor Unmul tidak menunjukkan diri dan menemui mahasiswa dalam aksi tersebut.
Aksi dimulai dengan longmarch dari Auditorium Unmul menuju Rektorat Unmul. Aksi dilakukan dengan pembentangan spanduk dan orasi politik mahasiswa. Resah karena rektor maupun jajaran tak kunjung keluar seolah tak peduli pada keadaan unmul yang kian menyedihkan. Mahasiswa mencoba memasuki gedung rektorat dan menjemput rektor di ruangannya. Setelah melalui aksi dorong mendorong dengan petugas kemanan didapati titik terang untuk audiensi bersama pihak Wakil Rektor 3 dan Jajaran disepakati bahwa akan ada Audiensi sore hari tertanggal (28/07/2022) sekitar pukul 16.30 WITA.
Audiensi tersebut dihadiri pihak BEM KM KONGRES KM UNMUL dan Jajaran Rektorat dalam hal ini WR 3. Adapun permasalahan yang kami tuntut ialah :
1. Keterlambatan SK DPM KM & BEM KM
2. Keterlambatan SK Kelembagaan Ormawa
3. Keterlambatan Pencairan Dana Ormawa Tahun Lalu dan Tahun Berjalan
4. Pengatasnamaan DPM KM & BEM KM yang Seharusnya Diumumkan Secara Patut Terlebih Dahulu Sesuai dengan Hasil Tim Pencari Fakta
5. Proses Validasi UKT Mahasiswa Baru dan Mahasiswa lama Sesuai SK Keringanan UKT dan Proses Validasi Bidikmisi yang carut marut di Universitas Mulawarman
Akhirnya BEM KM KONGRES KM UNMUL mendapatkan beberapa hasil akhir yang telah di rangkum dalam Audiensi (28/07/2022) yaitu:
1. Keterlambatan SK dan Pengatasnamaan DPM KM & BEM KM serta Audiensi Lanjutan
-WR3 akan mendiskusikan kembali permasalahan SK BEM KM dengan Rektor pada pertemuan besok hari untuk diadakan audiensi lanjutan dan melibatkan seluruh elemen yang terlibat.
-WR3 akan mengeluarkan pengumuman hasil kerja Tim Pencari Fakta dengan menghadirkan kedua calon Presiden dan Wakil Presiden BEM KM Unmul.
- WR3 akan memfasilitasi pertemuan dan audiensi antara Rektor dengan seluruh Tim yang terlibat dalam PEMIRA, termasuk kedua Calon Presiden dan Wakil Presiden BEM KM Unmul selambat-lambatnya tanggal 4 Agustus 2022 telah dikomunikasikan.
- Rektorat berkomitmen tidak ada pengatasnamaan BEM KM UNMUL maupun DPM KM UNMUL dalam kegiatan apapun dibawah naungan terkait yaitu rektorat universitas Mulawarman.
2. Keterlambatan SK Ormawa
-Ketidakjelasan penyampaian reformasi birokrasi dari pihak Rektorat sehingga terjadi miskomunikasi.
-SK telah diselesaikan segera sehingga 29 Agustus 2022 dipersilahkan kepada Ormawa untuk datang ke Rektorat Unmul untuk urusan pengambilan SK bagi yang belum mendapatkan SK
-Terdata sebanyak lebih dari 3 UKM belum dikeluarkan SK, diantaranya SQ, Taekwondo, dan sebagainya.
3. Keterlambatan dan sulitnya Pencairan Dana Ormawa
- Dana tahun lalu, sebagian telah dibayar dan akan dibayarkan sesuai pelaporan ormawa untuk yang belum selesai dibayarkan
- Dana tahun berjalan, dipersilahkan UKM untuk mengajukan proposal pendanaan untuk diproses oleh rektorat dan dicairkan sesuai kegiatannya
4. Perpanjangan massa pengajuan dan pembayaran UKT serta Validasi Bidikmisi Semester 9
-Komunikasi kepada WR2 selaku pemegang mandat divisi UKT untuk pertemuan lanjutan dengan mahasiswa soal ukt dan bidikmisi.
- Pemegang beasiswa afirmasi akan tetap mendapatkan beasiswa meskipun telah melewati semester 8.
Kami akan terus mengawal dan mengusut tuntas semua permasalahan di atas hingga tuntas. Runtut perjuangan yang telah berjalan dengan berasas kesesuaian dan berdasar akan menjadi pondasi kokoh dalam setiap semangat keberanian pergerakan yang dilakukan.
Hidup Mahasiswa!
Hidup Rakyat Indonesia!
Moving Forward Upgrade Your Level!
#LevelUp
#GoTimJoin
#BEMKMUNMUL2022KONGRESKMUNMUL