terkini

Iklan Podcast

Gotong Royong : Pj. Kades Wekmidar Minta Ada Kerjasama Dengan Pemdes Barene Kawal Kebersihan Lingkungan di Wilayah Perbatasan "Pasar Halioan"

Lidinews
Jumat, 7/10/2020 01:12:00 PM WIB Last Updated 2023-02-11T03:43:17Z

NTT, Malaka, LidiNews.com - Guna menjaga kebersihan lingkungan, Pemdes Wekmidar setiap hari jumat melaksanakan kegiatan bersih-bersih di badan jalan dan lingkungan kantor. Kegiatan itu juga merupakan rutin sebagai tindaklanjut dari instruksi Pemerintah Daerah dalam hal ini Bupati Malaka, Stefanus Bria Seran (SBS), dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan.

Benediktus Seran Taek, Kepala Bidang Pembinaan dan Ketenagaan Dinas PKPO Kabupaten Malaka, yang saat ini mendapat tugas tambahan sebagai Pj.  Kepala Desa Wekmidar, disela-sela kegiatan itu, Jumat (10/07/20), mengatakan tujuan kegiatan Jumat bersih ini untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab bagi setiap masyarakat terhadap pentingnya untuk menjaga kebersihan lingkungan demi mendapatkan lingkungan yang sehat.

Benediktus menjelaskan kegiatan gotong royong dilakukan bersama warga demi terciptanya lingkungan yang baik dan menumbuhkan semangat kebersamaan antar warga.



"Kegiatan gotong royong dilaksanakan setiap satu kali dalam seminggu yang diikuti masyarakat dan aparat desa sesuai jadwal yang telah disepakati bersama. biasanya kita lakukan pada hari jumat, tapi karena setiap hari jumat selalu bertabrakan dengan pasar tradisional halioan, jadi kita sepakati untuk pindah jadwalnya ke hari sabtu," katanya.

Bersamaan dengan dengan itu Pj. Kades Wekmidar, Benediktus Seran Taek, berharap untuk ada ketertiban masyarakat dalam merespon new normal yang sudah diterapkan oleh Pemerintah, terlebih khusus terhadap pasar tradisional  mingguan yang ada lingkup wilayah kecamatan Malaka Tengah yang berbatsan dengan region Desa Wekmidar.

"Berkaitan dengan pasar tradisional mingguan, kami bersama seluruh Kepala Desa yang ada diwilayah kecamatan Rinhat, Kepala Puskesmas, dengan Stage Holder melakukan Rapat Koordinasi untuk menindaklanjuti Surat Edaran Nomor : PEM. 443. 1 / 104/ 2020 tentang Penerapan Tatanan Baru (New Normal) di Rumah Ibadah pada masa Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19)," ungkapnya




Lebih lanjut kata Benediktus dalam pembahasan tersebut, fokus pada penerapan New Normal di Gereja dan Pasar. Oleh kerena itu kepada Polsek Rinhat Puskesmas Wekmidar untuk selalu mengawal ketertiban masyarakat sesuai instruksi Pemerintah Kabupaten Malaka.

Pemdes Wekmidar berharap kepada Camat Rinhat untuk berkordinasi dengan Camat Malaka Tengah sehingga kami dari desa melakukan kontrol terhadap wilayah perbatasan desa kami masing-masing," tutup Benediktus.


Reporter : Febry Tahu
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Gotong Royong : Pj. Kades Wekmidar Minta Ada Kerjasama Dengan Pemdes Barene Kawal Kebersihan Lingkungan di Wilayah Perbatasan "Pasar Halioan"

Iklan